AKADEMI PETERNAKAN BRAHMAPUTRA YOGYAKARTA
PROGRAM DIPLOMA III, Program Studi Produksi Ternak
    (TERAKREDITASI  “B” BAN-PT  No : 088/SK/ BAN- PT/Akred/Dipl-III/II/2016)
Jl. Ki. Ageng Pemanahan, Nitikan, Sorosutan, Umbulharjo  YOGYAKARTA 55162,        
    Telp.(0274) 384370 /Website :http:// brahmaputra. ac.id. /Email : apbp_yogya@yahoo.com

PENERIMAAN MAHASISWA BARU 2016/2017 

Ø  APB siap menerima pendaftaran Calon Mahasiswa Baru tahun akademik 2016 /2017 bagi para lulusan SMA/SMK/MAN atau mahasiswa alih jalur semua Program Studi untuk dididik menjadi  Ahli Madya Peternakan Profesional dan Mandiri yang terampil, kreatif dan bermental wiraswasta, serta siap kerja.

Ø  Lulusan Akademi Peternakan Brahmaputra sangat dibutuhkan dan tersebar diseluruh Indonesia, bekerja sebagai pegawai negeri, manager farm pada industri peternakan atau sebagai wirausahawan sukses. Lulusan Akademi Peternakan Brahmaputra 92 % lulus tepat waktu, 94 % bekerja dibidang peternakan dan rata-rata masa tunggu memperoleh pekerjaan kurang 4 bulan.

Ø  Akademi Peternakan Brahmaputra didukung tenaga dosen semua lulusan S2 dan S3 UGM dan telah memiliki Sertifikat Pendidik (Dosen Profesional). Kegiatan Akademik dilakukan di lahan Kampus milik sendiri dengan fasilitas laboratorium ilmu dasar & terpadu, kandang aneka ternak, lahan hijauan pakan ternak, perpustakaan dan fasilitas pendukung lainnya. Akademi Peternakan Brahmaputra juga bekerja sama dengan instansi pemerintah, industri peternakan, kelompok ternak/masyarakat lainnya dalam melaksanakan kegiatan praktek, magang, penelitian maupun pengabdian masyarakat.

Ø  Calon mahasiswa baru Akademi Peternakan Brahmaputra tidak dipungut Uang Gedung, biaya kuliah ringan dan terjangkau (SPP hanya Rp.1.200.000,-/semester). Tersedia beberapa Beasiswa berupa beasiswa BBM, PPA dan Dikpora DIY. 

Ø  Syarat-syarat pendaftaran : membawa fotocopy ijazah/surat keterangan lulus, raport, pas foto dan membayar uang pendaftaran sebesar Rp.50.000,-.Waktu pendaftaran mulai bulan April s/d 30 September 2016 setiap hari kerja mulai jam 08.00 – 14.00 WIB  di Kampus Akademi Peternakan Brahmaputra, Jl. Ki. Ageng Pemanahan, Nitikan, Sorosutan, Umbulharjo, Yogyakarta (Timur RSUD Wirosaban). Telp. (0274) 384370 . Kontak Person :  Wahyu Prihtiyantoro (08122717264), Dwi Kusmanto (081328849956).





|
This entry was posted on 22.19 and is filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0 feed. You can leave a response, or trackback from your own site.

0 komentar: